Modul Bimbingan Teknis Instruktur Kurikulum 2013 di SD Tahun 2018
Sunday, April 15, 2018
buku kurikulum 2013,
indikator USBN SD,
instrument,
kisi-kisi ujian nasional,
Kurikulum 2013 SD,
materi Pedagogik dan profesionalisme,
modul kurikulum 2013 SD,
pretes,
soal tryout
Edit
Modul Bimbingan Teknis Instruktur Kurikulum 2013 di SD Tahun 2018
Modul Bimbingan Teknis Instruktur Kurikulum 2013 di SD Tahun 2018.- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan pada tahun 2014 telah mengeluarkan kebijakan penataan implementasi Kurikulum 2013 melalui Permendikbud Nomor 160 Tahun 2014 tentang Pemberlakuan Kurikulum Tahun 2006 dan Kurikulum 2013. Berdasarkankebijakan tersebut implementasi Kurikulum 2013 dilaksanakan secara bertahap mulai tahun pelajaran 2014/2015 semester 2 sampai dengan tahun pelajaran 2018/2019. Sampai dengan tahun pelajaran 2017/2018, Kurikulum 2013 telah dilaksanakan di 93,892 (60%) sekolah dasar. Selanjutnya, untuk tahun pelajaran 2018/2019 implementasi Kurikulum 2013 diperluas menjadi 53.702 SD atau sekitar 40%. Dengan penambahan jumlah tersebut, ditargetkan seluruh SD (148,697) telah melaksanakan Kurikulum 2013.
Modul Bimbingan Teknis Instruktur Kurikulum 2013 di SD Tahun 2018 |
Tahun Pelajaran 2018/2019 akan dilaksanakan pelatihan Kurikulum 2013 dengan menggunakan perangkat pendukung Kurikulum 2013 yang telah disiapkan serta panduan teknis Kurikulum 2013. Seluruh perangkat tersebut merupakan revisi modul tahun 2017 dan dimaksudkan untuk memberikan pemahaman secara teknis tentang
kebijakan dan substansi Kurikulum 2013, meningkatkan kompetensi pelaksana Kurikulum2013, dan meningkatkan kompetensigurudalam merencanakan, melaksanakan proses pembelajaran dan penilaian di sekolah.
Modul Bimbingan Teknis Instruktur Kurikulum 2013 di SD Tahun 2018.- Peraturan Presiden Nomor 87 Tahun 2017 tentang Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) menuntut guru untuk melakukan penguatan karakter siswa yang menginternalisasikan nilai-nilai utama PPK yaitu relijiusitas, nasionalisme, kemandirian, gotong-royang dan integritas dalam setiap kegiatan pembelajaran yang dilaksanakan. Selain itu, untuk membangun generasi emas Indonesia, maka perlu dipersiapkan peserta didik yang memiliki keterampilan Abad 21 seperti khususnya keterampilan berpikir kritis dan memecahkan masalah (critical thinking and problem solving skills), keterampilan untuk bekerjasama (collaboration skills), kemampuan untuk berkreativitas (creativities skills), dan kemampuan untuk berkomunikasi (commnication skills). PPK merupakan platform pendidikan nasional yang memperkuat Kurikulum 2013.
Modul Pelatihan Kurikulum 2013 ini telah mengintegrasikan tiga strategi implementasi PPK
yaitu pendidikan karakter berbasis kelas, pendidikan karakter berbasis budaya sekolah, dan pendidikan karakter berbasis masyarakat sehingga implementasi Kurikulum 2013 menjadi bagian integral dalam penguatan pendidikan karakter, kecakapan literasi, dan keterampilan berpikir tingkat tinggi (high order thinking skills/HOTS).
Modul Bimbingan Teknis Instruktur Kurikulum 2013 di SD Tahun 2018 serta contoh format Penilaian Kurikulum 2013 terbaru tahun 2018 bisa bapak/ibu guru unduh di bawah ini.
- Buku Bimbingan Teknis Pelaksanaan Kurikulum 2013 SD.pdf
- Power Point_III_Penerapan Literasi.ppt
- Penilaian Berdasarkan Kurikuum 2013 Tahun 2018 HOT- 2018 - SD MI.ppt
- PAplikasi Pembuatan ID Cart atau Kartu Identitas xlsx
- Dinamika Perkembangan Kurikulum 2013.pptx
Silahkan Baca Juga Artikel terkait di bawah ini.
- Soal Latihan Ujian Nasional SD/MI Bahasa Indonesia paket 2.pdf
- Soal Latihan Ujian Nasional SD/MI Bahasa Indonesia paket 1.pdf
- Soal Latihan Ujian Nasional SD/MI IPA paket 1.pdf
- Soal Latihan Ujian Nasional SD/MI Matematika paket1.pdf
- Soal Latihan Ujian Nasional SD/MI IPA paket 2.pdf
- Soal Latihan Ujian Nasional SD/MI Matematika Paket 2.pdf
KUNCI JAWABAN SOAL UJIAN NASIONAL SD/MI
- Kunci Jawaban Matematika Paket 1.pdf
- Kunci Jawaban B Indo Paket 1.pdf
- Kunci Jawaban IPA Paket 1.pdf
- Kunci Jawaban B Indo Paket 2.pdf
- Kunci Jawaban Matematika Paket 2.pdf
- Kunci Jawaban IPA Paket 2.pdf
Lihat juga :
- KISI-KISI UJIAN NASIONAL SD/MI TAHUN 2018
- KUMPULAN SOAL ULANGAN HARIAN KELAS 6 SD/MI
- KUMPULAN SOAL-SOAL TRY OUT SD/MI 2015,2016 DAN 2017
Demikian materi serta informasi seputar Modul Bimbingan Teknis Instruktur Kurikulum 2013 di SD Tahun 2018 yang dapat kami bagikan pada kesempatan malam hari ini.Semoga bermanfaat dan sesuai dengan harapan bapak/ibu guru di sekolah.
0 Response to "Modul Bimbingan Teknis Instruktur Kurikulum 2013 di SD Tahun 2018"
Post a Comment